Pelatihan Siskeudes Versi 2.0 di Kecamatan Batangan Tahun 2019.

  • Jan 23, 2019
  • raci

Pelatihan Siskeudes Versi 2.0 di Kecamatan Batangan Tahun 2019.     Pelatihan Siskeudes di Kecamatan Batangan Tahun 2019 dilaksanakan pada Hari Rabu tanggal 23 Januari 2019 di Aula Kecamatan Batangan. Kegiatan ini diikuti oleh operator siskeudes dari 18 desa, Kasipem Kecamatan Batangan, Kasi PMD dan pendamping desa. Kegiatan ini dibuka acaranya oleh Pak Camat Batangan Subono SH. MM. Aplikasi Sistem Keuangan Desa (SISKEUDES) merupakan aplikasi yang dikembangkan Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP) dalam rangka meningkatkan kualitas tata kelola keuangan desa. Fitur-fitur yang ada dalam Aplikasi Pengelolaan Keuangan Desa dibuat sederhana dan user friendly sehingga memudahkan pengguna dalam mengoperasikan aplikasi SISKEUDES.   Dalam kesempatan ini pesan Pak Camat Subono “Tugas-tugas kebendaharaan dilaksanakan oleh Kaur Keuangan sesuai Permendagri 20 Tahun 2018. Oleh karena itu Kaur Keuangan harus tahu dan paham tentang aplikasi ini. Apabila ada monitoring dan pemeriksaan, bisa dipastikan salah satu yang ditanya adalah Kaur Keuangan”.   PDP P3MD M. Agus Prijadi